Wednesday 15 February 2017

Konfigurasi Mail Server dan WebMail Pada Debian 8 Jessie


A. Pengertian

Mail Server adalah sebuah aplikasi yang menerima e-mail dari pengguna lokal (dari domain yang sama) maupun pengirim remote dari jaringan lain (internet). Selain itu Mail Server juga mampu mem-forward e-mail tersebut ke Mail Server lainnya untuk dikirim. Intinya Mail Server adalah yang melayani kalian para user dalam proses pengiriman dan penerimaan e-mail seperti halnya kantor pos.



WebMail adalah adalah suatu aplikasi khusus yang disediakan penyedia layanan email untuk mengakses email melalui sebuah browser, seperti contohnya Internet Explorer, Mozilla FireFox, Opera, Google Chrome, dan lainnya. Webmail hanyalah merupakan frontend dari Mail. Inti mekanismenya sebenarnya terdapat pada Mail Server, bukan pada Webmail Servernya. Karena tujuan Webmail hanya untuk memudahkan user dalam mengakses Mail Server tersebut.

B. Latar Belakang

Melayani para user dalam proses pengiriman dan penerimaan e-mail seperti halnya kantor pos.

C. Maksud dan Tujuan

Agar dapat berkomunikasi dan bertukar data dengan jaringan local dengan menggunakan E-Mail.

D. Jangka Waktu

Waktu yang kami butuh kan dalam pembuatan Mail server dan WebMail selama 40 menit.

E. Alat dan Bahan

- Laptop
- server (jika menginstal di server)
- Koneksi Internet

F. Tahap Pelaksanaan

1. Pastikan kalian sudah konfigurasi DNS dengan benar
2. Kali ini saya menggunakan postfix dan courier
ketikkan : #apt-get install postfix courier-pop courier-imap
atau lihat pada gambar :

3. Akan muncul pemberitahuan untuk mengkonfigurasi atau tidak pilih "ok"

4. Kemudian pilih internet site

5. masukan domain yang sudah di konfigurasikan di dns server tadi yaitu “mail.smksakti.net”. setelah itu tunggu hingga proses installasi selesai.

6. Buat folder mail, dengan ketikkan perintah : #maildirmake /etc/skel/Maildir

7. Edit file main.cf dengan perintah : #nano /etc/postfix/main.cf

8. Kemudian tambahkan "home_mailbox=Maildir/" pada bagian terbawah. setelah itu simpan dan keluar

9. lalu masukan perintah #dpkg-reconfigure postfix. untuk melakukan konfigurasi postfix ulang.

10. Langsung klik Ok saja.

11. Seperti konfigurasi diawal pilih saja "internet site".

12. Ini sudah otomatis seperti settingan kita diawal, klik ok.

13. Untuk postmaster kita kosongi saja, langsung klik ok.

14. Kemudian biarkan saja seperti itu, default langsung klik OK.

15.untuk "force synchronous updates on mail queue ?", silahkan pilih NO saja.

16. Pada local Network tambahkan 0.0.0.0/0 diakhir, kemudian klik OK.

17. untuk pertanyaan "use procmail for local delivery?" pilih NO

18. untuk Mailbox size limit (bytes), biarkan default "0", kemudian klik OK.

19. kemudian klik OK, biarkan default.

20. pilih IPv4 kemudian klik ok, lalu tunggu hingga proses installasi selesai.

21. Lakukan restart pada service berikut ini :
#service postfix restart
#service courier-pop restart
#service courier-imap restart
#service bind9 restart

22. Buat 2 user baru untuk melakukan uji coba. disini saya membuat user baru dengan nama " Bersama & sama "



Untuk Mail Server sudah selesai, sekarang kita tinggal menginstall WebMail. Disini saya mengggunakan squirrelmail sebagai WebMail. Untuk installasi silahkan ikuti langkah - langkah dibawah ini :

1.untuk menginstal pertama ketikan : #apt-get install squirrelmail

2. kemudian kita melakukan konfigurasi pada apache2.conf dengan perintah :
#nano /etc/apache/apache2.conf
lalu tambahkan baris include pada akhir baris ( include "/etc/squirremail/apache.conf" )
3. kemudian restart apachenya dengan perintah :
#/etc/init.d/apache2 restart 
atau bisa menggunakan
#service apache2 restart

4. kemudian kita membuat semacam shorchut pada folder "/usr/share/squirrelmail" ke "/var/www"dengan nama mail. dengan perintah : 
#ln -s/usr/share/squirremail/ "var/www/mail
 
5. kemudian cek di web browser dengan " alamat_ip/mail" atau dengan "domain/mail". lihat digambar

G. Hasil yang Didapatkan

Kita dapat melakukan berbagi informasi dan data dengan dengan e-mail, dan dalam installasi harap teliti. biasakan memastikan tulisan benar dengan tekan "TAB" .
H. Referensi

Ebook : Debian server versi BLC Telkom

26 komentar

nice tutorial, mohon ijin copas, thx

Tutorial yg sangat bermanfaat, semoga semakin sukses.

ok, jangan lupa cantumkan sumbernya ya !

izin copas ka.. semoga ilmu yang kaka bagikan brmanfaat

izin copas mastah, mau disimpan

Kak kok punya saya tidak bisa ya

min, kok di debian 8.9 squirrelmail ok tidak bisa

This comment has been removed by the author.

Ijin copas bang