Konfigurasi Bypass Login Hotspot Dengan Ip Bindings
IP-Binding adalah menu HotSpot yang memungkinkan untuk setup statis One-to-One NAT translation, memungkinkan untuk memotong klien HotSpot
tertentu tanpa otentikasi apapun, dan juga memungkinkan untuk memblokir
host tertentu dan subnet dari jaringan HotSpot.
B. Latar Belakang
terdapat user yang mendapatkan hak istimewa dalam menggunakan hotspot yang kita buat, dan juga fitur wireless lain yang mengharuskan kita bindings, sehingga untuk terkoneksi dengan hotspot tidak melewati proses autentikasi dari hotspot login.
C. Maksud dan Tujuan
untuk memudahkan client dengan hak istemewa dengan mudah untuk terkoneksi ke internet dengan hotspot kita. yang kita bypass bisa ip dan mac addressnya.
D. Alat Dan Bahan
- Winbox
- Router Mikrotik
- laptop
E. Tahap Pelaksanaan
1. pertama remote mikrotiknya dengan winbox
2. kemudian buka menu ip > hotspot
3. pada halaman hotspot masuk ke tab ip bindings, kemudian klik plus "+"
4. untuk mengetahui ip dan mac address dari komputer target istemewa, kita cari tahu di ip > dhcp server > leases
disitu kita juga mengetahui nama perangkatnya, jadi mempermudah untuk mengetahui targetnya
5. kembali ke ip bindings, masukkan ip / mac addressnya di dalam ip bindings atau bisa pilih ke duanya.
6. lakukan konfigurasi seperti dibawah :
- pada address : masukkan ip target
- type pilih : bypassed ( karena agar lewat dari captive portal )
- bila kita ingin mac addressnya, kita tinggal masukkan mac addresnya di from mac address, lihat gambar
7. Tinggal klik apply > ok
F. Hasil Dan Kesimpulan
*penting :
sebelumnya ip yang ingin di bypass harus login terlebih dahulu untuk ip dynamic
G. Referensi
Mikrotik Indonesia : http://www.mikrotik.co.id/artikel_lihat.php?id=128